Sebagai upaya meminimalisir potensi dan dampak bencana aparat keamanan dan aparat pemerintah di wilayah Kec.Sukahening Kab.Tasikmalaya melaksanakan kegiatan bakti sosial bersama warga.
Pada hari ini Selasa 14 Januari 2020 Jam 08.00 WIB Kanit Binmas Cisayong Aiptu Suharsoyo bersama dengan Bhabinkamtibmas Aiptu Rahwan dan anggota Koramil Cisayong, bersama Kades Kudadepa dan Staff Relawan BPBD melaksanakan Baksos kerja bakti.
Berloaksi di Kp.Torowek Rt 02 Rw 01 Desa Kudadepa Kec. Sukahening team gabungan bersama-sama warga membuat tanggul untuk mengantisipasi longsor. Kegiatan ini adalah upaya pemerintah bersama warga untuk tanggap bencana khususnya dari segi pencegahan.