Beranda header Kapolres Tasikmalaya Kota Hadiri Rangkaian Peringatan Hari Santri Nasional Kirab Satu Negeri

Kapolres Tasikmalaya Kota Hadiri Rangkaian Peringatan Hari Santri Nasional Kirab Satu Negeri

725
0

Selasa tanggal 23 Oktober 2018, Kapolres Tasikmalaya Kota menghadiri rangkaian kegiatan HSN (Hari Santri Nasional) yaitu Kirab Bendera Satu Negeri di Gedung Serbaguna Bale Kota Tasikmalaya, hadir dalam kegiatan tersebut Forkominda Tasikmalaya, Walikota Tasikmalaya Drs H Budi Budiman, Dandim 0612 Tasikmalaya, Sekda Kota Tasikmalaya, MUI Kota Tasikmalaya, Ketua Banser, pemerintahan Kota Tasikmalaya, para kementrian, para Pimpinan Ormas Islam, Kapolres Tasikmalaya Kota, Ketua Ansor, para Alim ulama, tokoh masyarakat Kota Tasikmalaya.

Dalam Sambutan Walikota Tasikmalaya Drs H Budi Budiman pada kegiatan tersebut bahwa Kirab Satu Negeri berangkat dari Kota Aceh melewati beberapa provinsi dan Kota di Indonesia melalui jalur selatan Jawa Barat, Bahwa kita sebagai warga negara Indonesia sama kita Satu Merah Putih, Satu nilai kebangsaan Indonesia. Semangat anak muda semangat generasi atas bentuk syukur, atas 73 Tahun Kemerdekaan Indonesia Hari Santri Nasionanl 17 Oktober bertepatan dengan 17 tahun usia Pemerintahan Kota Tasikmalaya.

Melalui Kirab Satu Negeri kita semua bela satu Negeri, dan bela Agama untuk perdamaian Negeri Indonesia, tujuh belas Bendera Merah Putih diusung rombongan diberangkatkan langsung oleh Walikota Tasikmalaya Drs Haji Budi Budiman, bersama jajaran pemerintaha  Kota Tasikmalaya berangkat menuju Kota Banjar, dan melalui kota-kota selanjutnya dan akan berakhir puncak kirab Satu Negeri Nasional di DIY Jogjakarta, dengan solidnya pemerintahan Kota Tasikmalaya bersama unsur Ulama, dan Kepolisian di Kota Tasikmalaya kegiatan Peringatan Hari Santri Nasional di Kota Tasikmalaya berjalan dengan aman dan lancar.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini