Beranda Headline Kegiatan Ramcek Sarana Angkutan umum (Sarang) Polres Tasikmalaya Kota

Kegiatan Ramcek Sarana Angkutan umum (Sarang) Polres Tasikmalaya Kota

792
0

Pada hari Jumat tanggal 28 September 2018 sekira jam 09.30 Wib sampai dengan  selesai Kasat Lantas Polres Tasikmalaya melaksanakan kegiatan Ramcek Sarana Angkutan umum (Sarang) yang bertemapt di Sub Terminal Pasar Induk Cikurubuk kel. Linggajaya kec. Mangkubumi Kota Tasikmalaya,

Kegiatan Ramcek Sarana Angkutan umum (Sarang) tersebut juga diikuti oleh anggota satuan lalu lintas Polres Tasikmalaya Kota diantaranta Kanit Dikyasa Polres Tasikmalaya Kota dan anggota unit Dikyasa satuan lalu lintas Polres Tasikmalaya Kota serta personil Dinas perhubungan Kota Tasikmalaya.

Sasaran untuk pelaksanaan Kegiatan Ramcek Sarana Angkutan umum (Sarang) diantaranya adalah bus dan awak angkutan AKDP.

Arahan yang diberikan diantaranya adalah agar Pengemudi ketika akan berangkat harus siap diri sehat mengemudi dgn wajar tidak minum atau makan obat atau miras . Siap administrasi siapkan sim stnk dan kelengkapan lain.Siap kendaraan ketika akan berangkat kendaraan dicek benar-benar apakah  sudah memenuhi laik jalan.

Sedangkan untuk ramcek diantatanya :
a. Unsur Tekhnis
– Sistem penerangan, pengereman, kelaikan ban depan dan belakang berikut pemecah kaca dan pintu darurat serta mengecek baut baut jok/kursi penumpang agar tetap kuat tidak terlepas dari bodi kendaraan
( Pengecekan dilaksanakan bersama personil Dishub )
b. Unsur Penunjang
– Pengukur kecepatam, sabuk keselamatan, kaca depan dan penghapus kaca depan (wiper), kaca spion dan klakson ( Pengecekan bersama Personil Dishub )

 

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini