Beranda BinKam Polsek Sukaratu Pasang Spanduk Bertuliskan : “Umat Islam Tidak Mau Diadu Domba...

Polsek Sukaratu Pasang Spanduk Bertuliskan : “Umat Islam Tidak Mau Diadu Domba Untuk Kepentingan Politik”

973
0

Menjelang puncak pelaksanaan pesta demokrasi berupa Pemilukada serentak tanggal 15 Februari 2017, tidak bisa dipungkiri bahwa situasi sosial kemasyarakatan mulai mengalami peningkatan tensi. Beberapa peristiwa baik dalam skala nasional maupun lokal mulai muncul kepermukaan. Apalagi saat ini di Kota Tasikmalaya juga sedang menggelar hajat demokrasi tersebut dalam rangka memilih Walikota dan Wakilwalikota untuk periode 2017-2022.

Sebagai upaya agar situasi kondisi di wilayah hukum Polres Tasikmalaya Kota tetap aman kondusif, pada hari Selasa tanggal 8 Pebruari 2017 jam 09.00 WIB, Aiptu Ukis dan Bripka Dadang telah melakukan pemasangan spanduk di simpang empat Nyalindung.

Spanduk tersebut bertuliskan “Umat Islam Tidak Mau Diadu Domba Untuk Kepentingan Politik”.
Spanduk dipasang agar masyarakat mengerti dan memahami khususnya umat Islam jangan sampai karena masalah politik, sesama umat muslim terpecah-belah. Pilihan boleh beda namun sebagai sesama anak bangsa kita tetap saudara.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini