TASKOT—Bhabinkamtibmas Desa Sukaraharja APDA Bambang bersama Babinsa SERDA Fery turut kerja bakti bersama warga bangun jembatan amblas di Kampung Sindangsari Desa Sukaraharja Kecamatan Cisayong Kabupaten Tasikmalaya, Minggu (06/11/2022)
Kapolsek Cisayong Polres Tasikmalaya Kota AKP Ajat Sudrajat mengatakan bahwa personelnya bersinergi turut kerja bakti bangun jrmbatan amblas.
Bhabinkamtibmas bersinergi dengan Babinsa dan warga, gotong royong bangun kembali jembatan amblas,” ujarnya
Menurutnya, sinergitas TNI-Polri dan warga sebagai bentuk dukungan, dengan turut serta kerja bakti dalam kegiatan masyarakat.
“Jembatan amblas karena hujan beberapa waktu lalu, diharapkan segera tuntas agar dapat diakses lagi untuk aktifitas warga,” jelasnya