Dalam rangka pembinaan wilayah pada hari Sabtu, 22 Oktober 2016 jam 09.00 s/d 11.00 WIB bertempat di Aula Kel.Setiajaya Kec.Cibeureum telah dilaksanakan rapat.
Dalam hal ini Muspika Kec.Cibeureum melaksanakan pembinaan wilayah di Kel.Setiajaya, adapun yang hadir adalah para Ketua RT, RW, tokoh masyarakat, para alim ulama dan warga masyarakat.
Selanjutnya Muspika menghimbau sehubungan dengan sekarang hujan masih terus mengguyur wilayah Kota Tasikmalaya. Sehingga warga dihimbau untuk meningkatkan kewaspadaan dan deteksi dini di masing-masing lingkungannya. Selain itu melakukan pemetaannya lingkungan yang rawan longsor dan banjir sehingga pemerintah dan warga bersama-sama bisa melakukan antisipasi.