Taskot— Mengantisipasi terjadinya keracunan dari jajanan anak jenis Chikbul atau Ice Smoke, Kapolsek Rajapolah Polres Tasikmalaya Kota AKP Iwan Sujarwo sampaikan himbauan kamtibmas kepada para pedagang di sekitar sekolah SDN Tanjungpura, Jumat (20/01/23)

Bersinergi dengan pihak sekolah, Kapolsek Rajapolah dengan humanis, menyampaikan pesan kamtibmas kepada para pedagang.
“Kami jajaran Polsek Rajapolah, sudah melakukan pemantauan dan himbauan ke seluruh sekolah, agar tida ada yang berjualan jajanan anak jenis Chikbul,” ungkapnya

Ia menjelaskan, Ice Smoke atau Chikbul merupakan jajanan anak, yang akhir akhir ini telah menimbulkan keracunan di beberapa tempat, karena terbuat dari Nitrogen cair.
“Kami sampai dengan saat ini, tidak menemukan adanya pedagang jajanan anak yang me jual Chikbul di wilaya Kecamatan Rajapolah,” jelasnya
Dia menambahkan, mengajak semua pihak berpartisipasi untuk bekerjasama memantau jajanan anak, sehingga hal tersebut tidak terjadi di wilayahnya, ini sebagai upaya mewujudkan Harkamtibmas yang kondusif