Beranda Headline Operasi Pekat Cipta Kondisi Jelang Idul Adha, Polsek Rajapolah Amankan Pemuda Yang...

Operasi Pekat Cipta Kondisi Jelang Idul Adha, Polsek Rajapolah Amankan Pemuda Yang Mabuk-Mabukan

909
0

Gabungan unit Sabhara dan Reskrim Polsek Rajapolah yang di pimpin oleh Kanit Reskrim Polsek Rajapolah Aiptu Hasanudin Minggu siang, 11 Seotember 2016 mengamankan 5 orang remaja yang diketahui sedang meminum minuman keras jenis tuak di jalan layang Rajapolah tepatnya kp.nanjungsari dekat lokasi wisata keluarga kolam renang ASB. Kelima orang Remaja beserta barang bukti sisa minuman tuak sebanyak 1 (satu ) plastik kecil di amankan di kantor Polsek Rajapolah untuk dilaksanakan pembinaan.
Kapolsek Rajapolah IPTU Glatiko Nagiewanto,SH menuturkan diamankannya 5 org remaja tesebut dalam rangka Oprasi Cipta Kondisi menjelang malam takbir hari raya Idul Adha. Salah satu remaja yang diamankan pada operasi yang dilaksanakan pada hari Minggu tanggal 11 September 2016 jam 14.30 wib di jalan layang Rajapolah tepatnya Kp.Nanjungsari dekat lokasi wisata keluarga kolam renang ASB mengaku bernama sdr.Aziz, 25 th, pekerjaan buruh, Kp.Kebonkalapa RT.02 RW.04 Ds.Manggungjaya Kecamatan Rajapolah menuturkan bahwa minuman tersebut di beli dari salah satu warung yang berada di daerah terminal Tasikmalaya pada waktu diinterogasi oleh Petugas. Selanjutnya dilaksanakan pembinaan dan ke 5 orang remaja tersebut dilepaskan setelah membuat surat pernyataan diatas materai.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini