Seksi Propam Polres Tasikmalaya Kota melaksanakan pengawasan terhadap beberapa unit pelayanan yang ada di Polres Tasikmalaya Kota. Beberapa pelayanan publik mendapatkan perhatian khusus yaitu pembuatan SIM, SKCK dan pembayaran pajak serta pengurusan administrasi kendaraan di Samsat.
Kegiatan tersebut dilaksanakan sebagai tindak lanjut dari visi Kapolri yaitu peningkatan pelayanan publik dengan salah satu penekanan programnya adalah layanan publik yang mudah diakses, cepat, bebas calo dan berbasis teknologi informasi. Berangkat dari masih adanya keluhan masyarakat tentang pemberian layanan Polri yang masih belum prima maka Seksi Propam lewat Unit Provos melaksanakan kegiatan untuk mewujudkan visi tersebut.
Bagi masyarakat yang pernah atau sedang mengurus pembuatan SIM, SKCK dan pembayaran pajak di Samsat pasti melihat petugas Provos yang setiap hari melakukan pengawasan di area pelayana publik tersebut. Kehadiran anggota Provos tersebut dimaksudkan untuk memastikan pelayanan berjalan sebagaimana mestinya, bila ada masyarakat yang merasa kesulitan dalam pelayanan jangan segan untuk menanyakan kepada petugas tersebut. Saat ini Polri tengah berusaha membuat citra pelayanan yang sulit dan berbelit sirna dari benak masyarakat, kedepannya akan terus ditingkatkan inovasi pelayanan guna mencapai standar pelayanan prima.