Beranda header Polres Tasikmalaya Kota Bersama TNI Gelar Razia Gabungan Siang Ini

Polres Tasikmalaya Kota Bersama TNI Gelar Razia Gabungan Siang Ini

1714
0

Sebagai salah satu upaya untuk mencegah tindak kejahatan khususnya Curanmor, Polres Tasikmalaya Kota lewat Sat Lantas melaksanakan razia kendaraan.

Polres Tasikmalaya Kota melaksanakan kegiatan gabungan dengan pihak TNI AD dan TNI AU. POM TNI AD dan Provos Lanud Wiriadinata beserta anggota Sat Lantas melaksanakan kegiatan di Jl.HZ.Mustopa.

Dan Dub Subpom Kapten CPM Amir Hamzah SH, serta Komandan POM AU Kapten POM Heince hadir langsung pada kegiatan tersebut. Sementara dari Polres Tasikmalaya Kota Kanit Turjawali IPDA Dede Tarman,SH memimpin anggota Sat Lantas yang melaksanakan razia.

Kegiatan tersebut selain bertujuan untuk mencegah terjadinya Curanmor, juga diharapkan tercipta soliditas antara Polri dengan TNI sebagai aparat pertahanan dan keamanan negara.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini