Pada hari Kamis tanggal 04 Mei 2017 mulai jam 20.00 Wib bertempat di Graha Batununggal Bandung dilaksanakan Pelantikan Ikatan Motor Indonesia Jawa Barat Periode 2016 – 2020 dan Pemberian Penghargaan bagi Atlet Olah Raga Otomotif yang berprestasi juga penganugerahan bagi Legenda serta Tokoh Otomotif Jawa Barat yang mengusung tema “Tributes To Our Homeland Legendary Heroes with IMI Jabar Awards 2016”. Pelantikan dilaksanakan oleh Pengurus Pusat Ikatan Motor Indonesia yang diketuai oleh Bpk. Sadikin Aksa, hadir menyaksikan Pelantikan pengurus yaitu Bapak Kapolda Jabar Irjen Pol. Drs. H. Anton Charlyan, M.Pkn, Wakil Gubernur Jawa Barat Bpk. Dedi Mizwar, Ketua Koni Jawa Barat Brigjen Ahmad Saepudin serta seluruh tamu undangan baik tingkat Provinsi maupun Kabupaten / Kota.
Pengurus Provinsi Ikatan Motor Indonesia Jawa Barat yang diketuai oleh H. Fahrul Sarman dan 40 orang pengurus. Diantara 40 Org Pengurus Provinsi Ikatan Motor Indonesia ada 3 Org anggota Polri yang ada didalamnya yaitu Kombes Pol H. R. Rudi Marfianto, SH yang menjabat Kepala Bidang Wisata Roda Empat IMI Jabar yang juga merupakan Direktur Intelkam Polda Jabar, AKBP Trunoyudo Wisnu Andiko, SH., MH., S.IK yang menjabat Ketua Komisi Advokasi dan Hukum juga selaku Wadir Reskrimum Polda Jabar serta Bripka Teguh Prio Nugroho, SH. Yang bekerja sebagai Baur Paminal Polres Tasikmalaya Kota yang menjadi Kepala Biro Offroad Roda Empat IMI Jabar.
Ketiga Anggota Polri tersebut dipercaya membidangi menjadi pengurus karena mempunyai telenta berolah raga otomotif yang dimilikinya juga ikut mensosialisasikan Program Quick Wins Renstra Polri Tahun 2015 – 2019 yang dicanangkapn oleh Kapolri sebagai bentuk Nawacita yaitu “Polri sebagai Penggerak Revolusi Mental dan Pelopor Tertib Sosial di Ruang Publik”